Dihadiri KPU Provinsi, PPK Tamalatea Undang 551 Peserta PPS dan KPPS Gelar Bimtek TOT Pilkada 2024

    Dihadiri KPU Provinsi, PPK Tamalatea Undang 551 Peserta PPS dan KPPS Gelar Bimtek TOT Pilkada 2024
    PPK Kecamatan Tamalatea menggelar Bimtek TOT bagi PPS dan KPPS se-Kecamatan Tamalatea pada Pilkada serentak tahun 2024.

    JENEPONTO, SULSEL - Sebanyak 551 peserta penyelenggara badan adhoc yang terdiri dari PPS, Sekertariat PPS dan KPPS di 12 Desa/Kelurahan jajaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kecamatan Tamalatea pada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jeneponto terundang untuk melaksanakan Training of Trainers (ToT) Fasilitator Bimbingan Teknis (Bimtek) KPPS dalam rangka pemungutan dan perhitungan suara pada Pilkada serentak tahun 2024.

    Kegiatan tersebut, bertempat di aula sekertariat PPK Tamalatea, Kelurahan Bontotangnga, Kecamatan Tamalatea, Minggu (17/11/2024).

    Bimtek TOT ini dihadiri oleh Kasi Staf Pelaksana SDM KPU Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Ulil Ulhaq, Ketua PPK Tamalatea, Arsadi dan anggotanya serta 186 peserta PPS dan KPPS.

    Ulil menjelaskan bahwa, selain tujuannya melakukan monitoring, juga memberikan bimbingan teknis dan pemahaman lebih mendalam kepada KPPS agar para KPPS mengetahui fungsi dan tanggungjawabnya masing-masing.

    "Jadi tugas kami ini dari KPU provinsi melakukan monitoring kegiatan Bimtek KPPS yang dilaksanakan oleh para Fasilitator yang tentunya dalam hal ini PPK dan PPS jajaran KPU, " jelasnya.

    Point terpenting, kata dia, bagaimana KPPS melaksanakan tugasnya dengan baik. Bagaimana memberikan pelayanan terhadap pemilih. Baik pemilih DPT, DPTB maupun DPK. 

    Selain itu, bagaimana KPPS dalam mendistribusikan C pemberitahuan kepada pemilih dapat tetap waktu dan tepat guna. Dan point utamanya adalah saat pelaksanaan pemungutan dan perhitungan suara serta sirekap.

    "Point-point inilah yang menjadi tuntutan utama kita bagaimana memberikan pengetahuan dan pemahaman lebih mendalam kepada KPPS, " jelasnya.

    Sehingga, Pilkada serentak tahun 2024 ini melahirkan pilkada damai, jujur, adil bebas dan rahasia pada Rabu, 27 November mendatang, pungkasnya.

    Di tempat yang sama, Ketua PPK Tamalatea Arsadi menambahkan, Bimtek TOT ini akan dilaksanakan selama 3 kali pertemuan. Gelombang pertama, yakni. Kelurahan Bontotangnga, Kelurahan Tamanroya, Desa Bontojai dan Desa Karelayu dengan total peserta keseluruhan sebanyak 186 orang.

    Gelombang kedua, Senin (18/11/2024, yaitu. Desa Turatea Timur, Kelurahan Manjangloe, Kel.Tonrokassi dan Desa Borongtala dengan total peserta keseluruhan sebanyak 186 orang.

    Kemudian, pada Selasa (19/11/2024) yakni. Kelurahan Tonrokassi Barat, Kel. Tonrokassi Timur, Desa Bontosunggu dan Desa Turatea dengan total peserta keseluruhan sebanyak 179 orang.

    "Kalau se-Kecamatan Tamalatea sebanyak 65 TPS (Tempat Pemungutan Suara di 12 Desa/Kelurahan, " tambahnya.

    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Ombudsman RI Gandeng Dinkes Jeneponto untuk...

    Artikel Berikutnya

    52 Ribu Massa Pendukung Arak Kampanye Akbar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    DPD Laskar 99 Bawakaraeng Jeneponto Serahkan Bantuan Kemanusiaan kepada Korban Kebakaran di Desa Bontojai
    Kampanye Akbar Nomor 2 PASMI DI HATI Lumpuhkan Akses Jalan se-Kabupaten Jeneponto
    Kepala Desa Tuju Sebut Program TMMD Kodim 1425 Jeneponto Memberi Manfaat Besar Bagi Masyarakat di Wilayahnya
    Pastikan Progres Berjalan, Pj Bupati Jeneponto Tinjau Pengerjaan Saluran Induk Irigasi Kelara Karalloe
    Kampanye Akbar, Orasi Politik Paslon Paris - Islam Bikin Merinding Ribuan Pendukung PASMI Neteskan Air Mata
    Pastikan Progres Berjalan, Pj Bupati Jeneponto Tinjau Pengerjaan Saluran Induk Irigasi Kelara Karalloe
    Kampanye Dialogis, Nomor 2 Disambut Antusias Ribuan Warga Desa Bulusuka, Paslon Bupati Paris - Islam Sampaikan Ini
    Tak Terbendung, Pendukung Nomor 2 Tumpah Ruah di Kecamatan Kelara saat Gelar Kampanye Dialogis
    Peduli, Alumni 87 SMAN 1 Jeneponto Sasar Warga Miskin di Tamanroya Berbagi Paket Sembako Ramadhan
    Gelar Pleno Terbuka Rekapitulasi DPHP, Camat Tamalatea Apresiasi Kinerja PPK dan PPS
    KPU Jeneponto Gelar Bimtek Persiapan Rekruitmen KPPS Pilkada Serentak 2024, Ini Tahapannya
    Ketua Umum KKT Jeneponto H. Alimuddin Silaturahmi Politik di Sekertariat KarDam Community, Dihadiri 21 Kordes Dapil Batara
    Tak Menunggu Lama, Resmob Polres Jeneponto Ringkus 3 Pelaku Pencurian Kuda di Barangdasi
    Jelang Pilkada, Disdukcapil Jeneponto Terus Lakukan Optimalisasi Pemuktahiran Data Warga dan Perekaman KPT-el
    DPP Partai UMMAT Serahkan B.1 KWK pada Paslon Efendi Al Qadri Mulyadi dan Andri Suryana Arief Bulu untuk Maju Pilkada Jeneponto

    Ikuti Kami